Jumat, 30 Oktober 2009

AYAM BE TUTU

Sebenarnya masakan ini hampir sama dengan ayam ingkung yang dari jawa. Hanya saja dari bumbu masakannya serta cita rasanya ada perbedaan rasa yang mencolok sekali. Mungkin hal ini di sebabkan oleh penggunaan santan pada ayam ingkung sehingga menimbulkan rasa yang gurih sedangkan pada ayam be tutu tidak. Tentu saja perbedaan ini tidak mengurangi kenikmatan kuliner yang satu ini.
Resep Ayam Be Tutu
• Bahan :
- 1 ekor ayam, bersihkan bagian dalamnya (lebih enak pake ayam kampung)
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sendok teh garam
- 2 ikat daun singkong ( rebus kemudian iris )
- 3 batang serai iris tipis (bisa diganti atau ditambahkan dengan bongkot /kecombrang yang di iris)
- 4 lembar daun jeruk
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- Daun pisang secukupnya
• Bumbu yang dihaluskan :
- 10 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah
- 4 buah cabai rawit merah
- 1 sendok teh terasi
- 3 ruas jari kunyit
- ½ sendok makan ketumbar
- 2 ruas jari jahe, parut
- 2 ruas jari lengkuas, parut
- Garam dan gula merah secukupnya
Cara membuat :
1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan kurang lebih 10 menit, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus dalam minyak yang panas hingga harum, tambahkan dengan serai iris serta daun jeruk.
3. Sisihkan bumbu tumis menjadi dua, satu bagian campur dengan daun singkong dan sisanya lumurkan pada seluruh bagian luar ayam tusuk-tusuk badan ayam dengan garpu agara bumbu lebih mudah meresap
4. Masukkan daun singkong yang telah dibumbui ke dalam rongga ayam
5. Bungkus ayam dengan daun pisang. Panaskan panci pengukus, kukus ayam selama kurang lebih setengah jam (30 menit), angkat.
6. Panggang ayam yang telah dikukus hingga matang, angkat.
7. Sajikan ayam dengan cara dibelah dengan isinya.
Catatan :
1. Jika tidak ada daun pisang bisa di ganti dengan aluminium foil tapi lebih baik menggunakan daun pisang
2. Sebenarnya panci presto bisa digunakan untuk mempercepat proses pematangan
3. Setelah dikukus ayam juga langsung bisa di nikmati tanpa harus di bakar lagi
4. Selamat mencoba
About The Author
Bie, that's my name. Im just an ordinary blogger.Ea eam labores imperdiet, apeirian democritum ei nam, doming neglegentur ad vis. Ne malorum ceteros feugait quo, ius ea liber offendit placerat, est habemus aliquyam legendos id. Eam no corpora maluisset definitiones.
Share This
Subscribe Here

0 komentar:

Posting Komentar

 

Categories

Followers

Loving Bali Island Copyright © 2009 DarkfolioZ is Designed by Bie Blogger Template for Ipietoon
In Collaboration With fifa